UNTUK MATAHARI KECIL

by Rezky Amalia

Saat ini Bandung dinyatakan sebagai salah satu penggagas kota kreatif yang ada di Dunia.Untuk mencapai hal tersebut diperlukan komunitas agar dapat dijadikan wadah penyaluran aktivitas masyarakat. Salah satu komunitas yang ada di Bandung yaitu Komunitas Mataharikecil. Komunitas Mataharikecil merupakan komunitas yang bergerak dalam bidang pendidikan yang ada di Bandung. Namun pada tahun 2019, komunitas Mataharikecil berubah menjadi sebuah yayasan sehingga yayasan tersebut ingin memperkenalkan Mataharikecil melalui promosi atau branding. Hal ini dapat dilakukan dengan pengembangan produk merchandise sehingga penulis menemukan adanya peluang untuk merancang produk aksesoris fashion merchandise yang dinilai menarik sebagai media promosi dalam mengenalkan Mataharikecil lebih luas pada masyarakat. Dalam karya ini menggunakan teknik rekalatar berupa sablon karena teknik ini memungkinkan untuk menunjukkan ciri dari Mataharikecil. Tujuan dilakukannya penelitian ini yaitu menghasilkan produk fashion merchandise yang sesuai dengan Mataharikecil.

Karya ini berasal dari proyek Tugas Akhir berjudul
PERANCANGAN MOTIF UNTUK DIAPLIKASIKAN PADA AKSESORIS FASHION SEBAGAI MERCHANDISE UNTUK YAYASAN MATAHARIKECIL

dosen pembimbing Tugas Akhir: Widia Nur Utami B., S.Ds., M.Ds.

Rezky Amalia