SHIBUI (渋い)
by Wahidiah Listianingrum
Melihat dampak yang ditimbulkan oleh pewarna sintetis, penggunaan pewarna alami sebagai alternatif pewarna tekstil sudah banyak diterapkan di Indonesia. Hal ini juga didukung oleh imbauan pemerintah bagi masyarakat, khususnya industri fashion untuk memanfaatkan potensi bahan alam sebagai pewarna tekstil yang ramah lingkungan. Batik remekan merupakan salah satu ragam batik indonesia yang memiliki ciri khas motif retakan (cracks) atau pecahan yang dihasilkan dari lilin yang di remas (remek). Motif remekan biasanya berperan sebagai motif pendukung untuk batik cap dan tulis. Penelitian ini bertujuan untuk menemukan alternatif perintang ramah lingkungan tekstil dengan menggunakan visualisasi batik remekan yang diolah untuk dijadikan sebagai motif utama. Metode yang digunakan yaitu berupa metode eksperimental dengan pengumpulan data kualitatif berupa studi literatur, observasi dan eksplorasi. Hasil penelitian diaplikasikan pada produk busana ready-to-wear dengan memanfaatkan pewarna alam Soga Tingi dan kain berserat alam.
Menurut Suzuki D.T dalam bukunya yang berjudul Zen and Japanese Culture (1970) Shibui (渋い), shibumi (渋み) atau shibusa (渋さ) termasuk dalam salah satu istilah dalam estetika Jepang yang memiliki arti keindahan yang menekankan pada kesederhanaan, namun tetap memiliki kompeksitas dalam keseluruhan karyanya. Komplekstitas dalam konsep ini bukan semata mengarah pada bentuk atau detailnya saja. Melainkan lebih kepada proses pembuatannya yang penuh dengan ketelitian, perhitungan dan totalitas. Konsep shibui biasanya menghasilkan karya yang elegan dengan keseimbangan bentuk, tekstur, dan warna. Pada karya ini, konsep shibui diaplikasikan pada pakaian bergaya kimono yang memiliki potongan sederhana. Kemudian dikombinasikan dengan motif abstrak yang dibuat menggunakan teknik remekan sehingga menghasilkan motif retakan (crack).
Karya ini berasal dari proyek Tugas Akhir berjudul
PENERAPAN PEWARNA DAN PERINTANG ALAMI TEKSTIL DENGAN INSPIRASI BATIK REMEKAN PADA PRODUK FASHION
dosen pembimbing Tugas Akhir: Aldi Hendrawan, S.Ds., M.Ds