WELCOME TO CROCHETÂ
Setiap tahunnya Himpunan Mahasiswa SERAT menyelenggarakan rangkaian kegiatan yang diperuntukkan bagi mahasiswa baru Program Studi Kriya Tekstil dan Fashion dalam rangka mengenal lebih jauh lingkungan sosial tempat mereka belajar selama empat tahun kedepan. Khusus pada tahun ini rangkaian acara CROCHET terintergrasi dengan kegiatan PRA EVENT Road to SWASTAMITA 2020 yang akan diselenggarakan Oktober nanti. CROCHET yang merupakan kependekan dari Craft Student Bonding Event tahun ini mengusung tema Craftifity Infinity yang terinspirasi dari situasi sekarang dimana mahasiswa dituntut untuk tetap berkreasi dan berinovasi tanpa batas dengan keadaan yang terbatas karena adanya pandemi COVID-19.
Rangkaian kegiatan CROCHET yang diresmikan mulai tanggal 12 September 2020 ini terdiri dari learning club, talkshow, workshop, dan juga exhibition. Dengan mengundang pemateri dari profesional, alumni dan mahasiswa tingkat atas, diharapkan kegiatan ini dapat memberikan pengayaan ilmu dan gambaran bagi mahasiswa baru terkait lingkup bidang kriya tekstil dan fashion.