SANGKAN HERANG

by Melinda Lidia Sari

Teknik laser cut merupakan teknik pemotongan menggunakan teknologi laser dengan kekuatanĀ  tertentu yang dapat memotong semua material baik woven maupun non woven dengan presisi,Ā  sedangkan laser grafir merupakan teknik mengikis suatu permukaan yang keras dengan desainĀ  yang telah di tentukan menggunakan teknologi laser. Kuningan termasuk kategori material nonĀ  woven yang dapat dipotong dengan teknik laser cut dan dapat olah dengan teknik laser grafirĀ  karena karakternya yang keras dan mudah dibentuk. Pengolahan teknik ini dapat membentukĀ  desain sesuai dengan yang diinginkan salah satunya dengan inspirasi bunga anggrek bulan ysng merupakan salah satu bunga endemik Indonesia sebagai Puspa Pesona karena bentuknya yangĀ 

indah. Penelitian ini bertujuan untuk menggali potensi kuningan menggunakan teknik laser cut dan laser grafir dengan inspirasi bunga anggrek bulan untuk dijadikan alternatif materialĀ  embellishment dengan teknik beading yang diaplikasikan pada produk fesyen berupa tas.Ā  Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode kualitatif meliputi studiĀ  literatur, observasi, dan eksplorasi pengolahan kuningan berupa modular embellishment.Ā 

 

Kata kunci : Anggrek Bulan, Hard Accessorie, Kuningan, Laser Cut, Laser Grafir.

Karya ini berasal dari proyek Tugas Akhir berjudul

Penerapan Teknik Laser Cut Dan Laser Grafir PadaĀ  Material Kuningan Sebagai Embellishment DenganĀ Ā Inspirasi Bunga Anggrek BulanĀ 

dosen pembimbing Tugas Akhir: Marissa Cory Agustina Siagian, S.Ds., M.Sn.

Melinda Lidia Sari